Bupati Madiun Pimpin Apel Pasukan Pengamanan Prokes di Polres Madiun - Alif MH - Info

Friday, March 12, 2021

Bupati Madiun Pimpin Apel Pasukan Pengamanan Prokes di Polres Madiun

Bupati Madiun Pimpin Apel Pasukan Pengamanan Pokes di Polres Madiun
Apel Pasukan Pengamanan Protokol Kesehatan di Polres Madiun

Madiun, AlifMH.info - Polres Madiun Gelar Apel Pasukan dalam rangka Pengamanan Protokol Kesehatan di Polres Madiun, Kamis (11/03/2021). Apel dipimpin oleh Bupati Madiun, H. Ahmad Dawami Ragil Saputro didampingi Kapolres Madiun, AKBP Bagoes Wibisono dan Dandim 0803/Madiun, Letkol Inf Edwin Charles.


Bupati Madiun menuturkan, Apel kesiap siagaan ini merupakan bentuk kesiapan kita dalam mengantisipasi kegiatan yang di laksanakan di Kota Madiun yang dikhawatirkan berdampak timbulnya kerumunan.


“Sebagian dari kita sudah memahami pentingnya Protokol Kesehatan, tapi kita harus memahami juga sebagian masyarakat masih tidak memperdulikan Protokol Kesehatan, maka dari itu kita lakukan langkah pencegahan baik preventif, preemtif dan persuasif, sedangkan langkah represif menjadi pilihan terakhir,” tutur Bupati Madiun.


Dalam arahanya, Bupati Madiun akan bersama-sama Kapolres dan Dandim memimpin pengamanan di Pos-Pos yang tersebar di beberapa titik di Kab. Madiun dan akan bertanggungjawab penuh dalam operasi pengamanan Yustisi ini, seraya berpesan kepada petugas yang berjaga selalu mengedepankan humanis dalam setiap kegiatan.


Kapolres Madiun menambahkan, kepada setiap perwira di tiap-tiap Pos Penjagaan agar selalu berkoordinasi dan memantau setiap perkembangan di lapangan, serta mengintruksikan kepada seluruh peserta untuk melakukan pengamanan secara profesional dan humanis, memberikan pelayanan terbaik, serta tingkatkan kewaspadaan pengamanan.


ا MF ]

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda