Alif MH - Info

Monday, February 22, 2021

161 Personel Kontingen Garuda Tiba di Beirut Lebanon

161 Personel Kontingen Garuda Tiba di Beirut Lebanon
161 Personel Kontingen Garuda (Konga) Sujud Syukur telah tiba di Beirut Lebanon

Lebanon, AlifMH.info - Sebanyak 161 Personel Kontingen Garuda (Konga) yang terdiri dari 136 Personel Satgas Konga Batalyon Mekanis XXIII-O/UNIFIL dan 25 orang Personel Satgas FPC Konga XXVI-M2/UNIFIL tiba di Beirut Lebanon, Ahad (21/02/2021).

 

Komandan Kontingen Garuda Kolonel Inf Amril Haris Isya Siregar, S.E.,M.M. menyambut kedatangan Satgas Kontingen Garuda 2020-2021 di Bandara Internasional Beirut Rafic Hariri Lebanon. Seluruh personel terlebih dahulu melaksanakan protokol kesehatan mulai dari penyemprotan disinfektan, pengecekan suhu tubuh dan penggunaan handsanitizer.

 

Pada kesempatan tersebut Komandan Konga menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat menjalankan tugas di daerah Misi, serta berpesan agar Kontingen Garuda membawa nama baik Negara Kesatuan Republik Indonesia.


161 Personel Kontingen Garuda Tiba di Beirut Lebanon
Komandan Kontingen Garuda Kolonel Inf Amril Haris Isya Siregar, S.E.,M.M. menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat menjalankan tugas di daerah Misi

Lebih lanjut Kolonel Amril memberikan penekanan untuk menerapkan ilmu yang sudah didapat tentang kegiatan peacekeeper.

 

“Berikan yang terbaik untuk NKRI, laksanakan tugas sesuai protap yang berlaku, tunjukan perilaku dan moral yang terbaik, hindari pelanggaran serta upayakan zero offense sampai akhir penugasan,” tutupnya.

 

Setelah  pengarahan Komandan Kontingen Garuda, seluruh Personel  menuju wilayah daerah Misi masing-masing, Satgas FPC Konga XXVI-M2/UNIFIL menuju Naqoura dan Satgas Konga Yon Mekanis XXIII-O/UNIFIL menuju ke UNP 7-1, Adshit Al Qusyr Lebanon Selatan.

 

ا MF ]

4 Langkah Stategis Dispertanpangan Kudus Menghadapi Cuaca Extrim

4 Langkah Stategis Dispertanpangan Kudus Menghadapi Cuaca Extrim
Tim Dispertanpangan Kudus dan Plt Bupati Kudus, HM Hartopo

Kudus, AlifMH.info - Cuaca extrim tahun 2021 ini menurut BMKG diperkirakan berlangsung sampai akhir Februari 2021. Dampak Perubahan Iklim (DPI) ini curah hujan tinggi sehingga banyak area persawahan banjir dan petani mengalami puso (gagal panen).

 

Guna menghadapi DPI, Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kudus yang dikomandani Catur Sulistiyanto S.Sos MM melakukan empat langkah strategis:

1. Distribusi pangan akibat bencana 15 ton ( 8 ton APBD  Kudus, 7 ton APBD Propinsi ).

2. Penghitungan dan percepatan pengajuan klaim AUTP.

3. Pengitungan dan pendistribusian Benih padi akibat Dampak Perubahan Iklim.

4. Melaksanakan Pemompaan genangan persawahan.

 

Tiga program sudah dilaksanakan pada petani. Sedangkan langkah keempat, yakni mengerahkan pompa untuk menyedot air dibuang ke aliran sungai pendo Desa Kirig Kecamatan Mejobo. Kegiatan ini disaksikan langsung oleh Plt Bupati Kudus, HM Hartopo dari atas jembatan Kali Pendo, Senin (22/02/2021) padi tadi.


4 Langkah Stategis Dispertanpangan Kudus Menghadapi Cuaca Extrim
Dispertanpangan Kudus Pantau Pengerahan pompa untuk menyedot air dibuang ke aliran sungai pendo Desa Kirig Kecamatan Mejobo

Disini Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kudus mengerahkan 6 pompa. Terdiri dari 5 pompa ukuran 6 inch dan satu unit berukuran 10 inch. Pilihan lokasi desa Kirig ini karena area yang tergenang cukup luas yakni 45 hektar. Air di persawahan desa Kirig disedot dialirkan ke sungai pendo dan selanjutnya menuju ke Sungai Jeratun Seluna.


4 Langkah Stategis Dispertanpangan Kudus Menghadapi Cuaca Extrim
Pengerahan pompa untuk menyedot air dibuang ke aliran sungai pendo Desa Kirig Kecamatan Mejobo

“Dengan kondisi terang begini, insyallah ngga sampai satu minggu air di persawahan utara jalan segera menyusut. Langkah seperti ini bisa kita lakukan ke tempat lain, selama ada saluran air untuk pembuangan,” kata HM Hartopo didampingi Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kudus, Catur Sulistiyanto disela sela meninjau proses penyedotan air banjir di areal hamparan desa Kirig.

 

Dijelaskan, selain desa Kirig, Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kudus juga mengerahkan pompa di desa Setrokalangan Kecamatan Kaliwungu sebanyak dua unit. Luas hamparan yang tergenang mencapai 20 hektar.

 

“Kita optimis dengan pengoperasian pompa ini bisa mempercepat surutnya banjir yang menggenangi persawahan. Terutama di Kirig Kecamatan Mejobo dan Setrokalangan Kecamatan kaliwungu yang kita tangani lebih dahulu ,” tukasnya.

 

ا MF ]

Satgas Yonif RK 744 Hadirkan Perpustakaan Mini di Desa Asumanu

Satgas Yonif RK 744 Hadirkan Perpustakaan Mini di Desa Asumanu
Aktivitas Perpustakaan Mini di Desa Asumanu

NTT, AlifMH.info - Kehadiran perpustakaan mini yang dibuat Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB di Desa Asumanu, merupakan wujud kepedulian terhadap dunia pendidikan anak-anak di desa yang terletak di perbatasan RI-RDTL tersebut.

 

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB, Letkol Inf Alfat Denny Andrian dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (20/02/2021).

 

Dikatakan Dansatgas, keberadaan perpustakaan yang digagas personel Pos Maubusa itu, diharapkan dapat meningkatkan minat baca dan menambah pengetahuan anak-anak di Desa Asumanu.

 

“Terutama di masa pandemi ini, dengan adanya perpustakaan ini mereka diharapkan memiliki pengetahuan tambahan untuk mendukung proses belajar mengajar di sekolahannya yang saat ini dibatasi,” ucapnya.

 

Lebih lanjut disampaikannya, selain menyediakan 100 buku bacaan, personel Pos Maubusa juga melakukan pendampingan terhadap anak-anak yang membaca dan belajar di perpustakaan itu. Hal ini dimaksudkan untuk membantu memberikan penjelasan apabila anak-anak masih belum memahami dari sesuatu yang dibacanya.

 

“Kita juga mengembangkan kegiatan diskusi terhadap sesuatu pertanyaan dari buku bacaan itu, harapannya menumbuhkan rasa keberanian dari anak-anak ini untuk mengutarakan atau menjawab dari pertanyaan tersebut,” ujarnya.


Satgas Yonif RK 744 Hadirkan Perpustakaan Mini di Desa Asumanu
Aktivitas Perpustakaan Mini di Desa Asumanu

Di tempat terpisah, Jihan Bere (11) seorang siswa SD Beitaus Asumanu merasa senang melakukan kegiatan belajar yang dilakukan bersama teman-temannya di perpustakaan mini Pos Maubusa Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB.

 

“Saya senang sekali, di sini  buku bacaannya banyak dan bisa belajar kelompok bersama teman-teman,” ucap  Jihan Bere.

 

ا MF ]

Bupati Kampar Buka Musda IKADI Ke-II Tingkat Kabupaten Kampar

Bupati Kampar Buka Musda IKADI Ke-II Tingkat Kabupaten Kampar
Asisten Administrasi Umum Setda Kampar, Drs. H. Syamsul Bahri, M.Si

Kampar, AlifMH.info - Bupati Kampar yang diwakili Asisten Administrasi Umum Setda Kampar, Drs. H. Syamsul Bahri, M.Si, membuka secara resmi Musyarawah Daerah (Musda) Ikatan Da’i Indonesia (IKADI) Kabupaten Kampar ke-II.

 

Musyawarah Daerah IKADI tersebut dipusatkan di Aula Kantor Bupati Kampar, dalam pembukaan Musda tersebut hadir Anggota DPR-RI Komisi V Syahrul Aidi Maazat, LC, MA dan Anggota DPD-RI H. Muhammad Ghazali, LC, MA, Forkopimda yang mewakili serta Ketua IKADI Provinsi Riau Dr. KH Hikmatulloh Sag SPd, Ketua IKADI Kabupaten Kampar Diat Kardiyat,  M, SY serta jajaran pengurus IKADI Kabupaten Kampar Ahad. (21/2)

 

Dalam arahannya Asisten Bidang Administrasi Setda Kampar Syamsul Bahri, M.Si menyampaikan  atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar mengucapkan selamat melakukan Musyawarah Daerah yang ke-II IKADI tingkat Kabupaten Kampar,  semoga terlaksana dengan baik sesuai dengan tujuan untuk memilih pengurus periode yang akan datang.


Bupati Kampar Buka Musda IKADI Ke-II Tingkat Kabupaten Kampar
Peserta Musda IKADI Ke-II Tingkat Kabupaten Kampar

Syamsul Bahri juga mengatakan dengan dibentuknya pengurus yang baru, sasaran dan program IKADI Kabupaten Kampar dapat terlaksana sesuai dengan yang dicita-citakan pendahu serta tercapainya maksud dan tujuan tokoh-tokoh agama yang tergabung dalam organisasi IKADI.

 

Ditambahkan Syamsul Bahri, IKADI memiliki peran yang sangat strategis dalam bekerjasama dengan Pemerintah Daerah guna mewujudkan pembinaan umat Islam di Kabupaten Kampar, dengan berlandaskan Visi dan Misi Kabupaten Kampar dalam Rencana Pembangunan Jangka panjang dan jangka menengah, peran Da’i dalam penyebaran agama sangat strategis sekali.

 

“Terwujudnya Kabupaten Kampar yang agamis, merupakan salah satu tujuan dari adanya IKADI, Pemda Kampar pasti selalu mendukung penuh setiap organisasi yang berlandaskan kepada Visi dan Misi Kabupaten Kampar”ujar Syamsul Bahri.

 

Syamsul Bahri juga memaparkan dalam istilah yang digunakan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar adalah “Tali Bapilin Tigo”, Tigo Tungku Sejarangan, maknanya adalah ada tiga unsur didalam Pemerintah Kabupaten Kampar diantaranya ada Pemerintah, Alim Ulama, dan Ninik Mamak, kesemuanya bersatu dalam Membangun Kabupaten Kampar agar lebih sejahtera dan maju dimasa mendatang.

 

Ketua IKADI Kabupaten Kampar Diat Kardiyat,  M, SY dalam sambutannya mengungkapkan bahwa kepengurusan IKADI saat ini telah memasuki masa Paripurna, yakni berakhir masa tugas pada tahun 2020 yang lalu, Musda yang kedua ini merupakan musda untuk memilih pengurus yang baru diperiode selanjutnya.

 

Diat Kardiyat,  M, SY juga mengatakan IKADI merupakan rekan dari Pemerintah Daerah, mitra Kepolisian dalam menjaga keamanan umat Islam, dan yang paling penting IKADI juga sahabat kaum duafa, dimana IKADI selalu berupaya membina umat Islam agar tetap menjaga syariat dan tuntunan Agama Islam.

 

Diakhir sambutannya Diat Kardiyat,  M, SY menyampaikan ungkapan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar yang senantiasa mendukung setiap program-program IKADI dalam menyebarkan syariat Islam di Bumi Serambi Mekah Provinsi Riau ini.

 

ا MF ]

BNN Prov Aceh Laksanakan Kegiatan ‘Pojok Informasi’

BNN Prov Aceh Laksanakan Kegiatan ‘Pojok Informasi’
Anggota BNN Prov Aceh

Aceh, AlifMH.info - BNN Prov Aceh, melalui Seksi Pencegahan melaksanakan kegiatan pojok informasi di Lapangan Blang Padang Banda Aceh. Ahad, 21 Februari 2021.

 

Pada kegiatan tersebut, para personil BNNP Aceh mendatangi masyarakat yang sedang melintas untuk diwawancarai terkait kegiatan BNN Provinsi Aceh selama ini.


BNN Prov Aceh Laksanakan Kegiatan ‘Pojok Informasi’
BNN Prov Aceh Wawancarai Masyarakat terkait Kegiatan BNN Provinsi Aceh selama ini

Dari beberapa yg diwawancarai, mereka memberikan apresiasi terhadap kinerja BNNP Aceh dalam hal penyebarluasan informasi melalui media sosial karena akan lebih efektif dan mudah dipahami secara detail, dan bila belum paham mereka bisa membuka kembali media sosial milik BNNP tersebut dari pada penyebarluasan informasi secara konvensional.

 

ا MF ]

PT Pindad Serahkan Stungta x Pindad Kepada Perusahaan Swasta ‘PT TEP Indonesia’

PT Pindad Serahkan Stungta x Pindad Kepada Perusahaan Swasta ‘PT TEP Indonesia’
Serah Terima secara Simbolik dan Pelepasan Stungta x Pindad oleh Direktur Bisnis Produk Industrial PT Pindad (Persero), Suharyono ke General Affairs Manager, Afiat Djajanegara

Jawa Barat, AlifMH.info - Direktur Bisnis Produk Industrial PT Pindad (Persero), Suharyono, didampingi GM Peralatan Industri dan Jasa, Agus Herman melakukan serah terima secara simbolik dan pelepasan Stungta x Pindad kepada perusahaan swasta, PT TEP Indonesia yang diwakili oleh General Affairs Manager, Afiat Djajanegara pada Jumat, 19 Februari 2021 di Gedung Direktorat Pindad Bandung.

 

Stungta x Pindad akan diaplikasikan di Danau Toba sebagai 5 destinasi super priotitas. Acara pelepasan juga dihadiri oleh Kepala Dinas ESDM Provinsi Jabar, Bambang Rianto dan Direktur Utama PT Toptekno Indo/Hejotekno, Betha Kurniawan.

 

Serah terima Stungta x Pindad ini merupakan bagian untuk mensukseskan program pemerintah dalam pengolahan sampah.

 

ا MF ]

Bincang Hangat Menteri Bintang dengan Forum Anak, Soroti Pentingnya Cegah Perkawinan Anak

Bincang Hangat Menteri Bintang dengan Forum Anak, Soroti Pentingnya Cegah Perkawinan Anak
Menteri PPPA, Bintang Puspayoga Dialog Hangat Bersama Anak-anak dari Forum Anak Nasional dan Forum Anak Daerah dari seluruh Indonesia


Jakarta, AlifMH.info - Ahad, 21Februari 2021, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bintang Puspayoga melakukan dialog hangat bersama anak-anak yang  tergabung dalam Forum Anak Nasional dan Forum Anak Daerah dari seluruh Indonesia. Dalam dialog tersebut, Menteri Bintang menyoroti isu perkawinan anak dan mengajak Forum Anak Nasional maupun Forum Anak Daerah untuk turut menyosialisasikan pentingnya mencegah dan menolak perkawinan anak kepada seluruh anak di Indonesia.

 

“Forum Anak merupakan kekuatan yang luar biasa dalam membantu pemerintah khususnya Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) untuk mencari solusi terkait pemasalahan dan isu yang berkembang di masyarakat, salah satunya terkait perkawinan anak,” ungkap Menteri Bintang.

 

Menteri Bintang menjelaskan anak sebagai agen perubahan pelopor dan pelapor dapat berperan menjadi komunikator untuk menyosialisasikan program pemerintah dengan bahasa yang mudah dipahami kepada anak-anak lainnya.

 

“Anak-anak, kalian mempunyai kekuatan luar biasa berupa inovasi dan kreativitas. Kita sudah memiliki Undang-Undang (UU) Nomor 16 Tahun 2019, sebagai UU terbaru yang menetapkan batas usia minimal untuk menikah yaitu 19 tahun. Untuk mengimplementasikan kebijakan pencegahan perkawinan anak hingga mencapai tingkat akar rumput, diperlukan sinergi bersama, termasuk peran Forum Anak. Bunda harap anak-anak bisa ikut menyosialisasikan UU ini kepada seluruh anak di Indonesia demi mencegah dan menurunkan angka perkawinan anak,” jelas Menteri Bintang.

 

Lebih lanjut, Menteri Bintang menegaskan bahwa perkawinan anak memiliki dampak yang sangat besar, misalnya dampaknya terhadap pendidikan, kesehatan, ekonomi dan dampak sosial. Untuk itu diperlukan sinergi dari seluruh pihak baik pemerintah pusat, daerah, keluarga, maupun keterlibatan dari anak-anak itu sendiri dalam mencegah terjadinya perkawinan anak di Indonesia.

 

Di samping itu, bunda juga ingin mendengarkan apa saja peran, masukan, dan tantangan yang kalian hadapi sebagai pelopor dan pelapor (2P) untuk menangani berbagai isu yang berkembang di daerah masing-masing. Karena tidak hanya sebagai penikmat pembangunan, anak-anak juga harus ikut berperan aktif dalam pembangunan bangsa.


Bincang Hangat Menteri Bintang dengan Forum Anak, Soroti Pentingnya Cegah Perkawinan Anak
Pesersa Dialog dengan Menteri PPPA

Pada acara ini, beberapa anak perwakilan dari Forum Anak Daerah turut mengungkapkan berbagai upaya yang sudah mereka lakukan dalam mencegah perkawinan anak di wilayahnya. Perwakilan Forum Anak Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Faeruza menjelaskan bahwa isu perkawinan anak dan kekerasan terhadap anak menjadi isu terbesar yang terjadi di NTB. Untuk itu, Forum Anak NTB telah melakukan berbagai upaya pencegahan seperti kampanye baik secara online maupun langsung melalui spanduk atau banner yang dibuat dalam 3 (tiga) bahasa suku di NTB.

 

“Pada 2017 dan 2018, kami bersama Dinas PPPA Provinsi NTB telah menghasilkan sebuah film yang mengampanyekan berbagai dampak perkawinan anak serta ajakan untuk menolak perkawinan di usia anak dalam beberapa bahasa daerah. Pada 2019-2021, Forum Anak NTB terus aktif menyuarakan pencegahan perkawinan anak di ruang diskusi seperti musrenbang di tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota. Kami juga senang dan menyambut baik lahirnya Peraturan Daerah Pencegahan Perkawinan Anak yang telah disahkan DPRD Provinsi NTB. Perda ini merupakan bentuk jawaban dari keluhan kami sebagai pelopor dan pelapor yang menolak segala bentuk perkawinan anak di NTB,” ungkap Faeruza.

 

Senada dengan Faeruza, Perwakilan Forum Anak Provinsi Jawa Tengah, Dika dan Perwakilan Forum Anak Daerah Kota Banjarmasin, Aina juga turut menyampaikan berbagai upaya yang telah mereka lakukan dalam mencegah perkawinan anak di daerahnya. “Terkait upaya mencegah perkawinan anak, Forum Anak Jawa Tengah telah menyosialisasikan program ‘Jo Kawin Bocah’, yang didukung oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah,” tutur Dika.

 

Di sisi lain, Aina menuturkan bahwa Forum Anak Kota Banjarmasin telah menyosialisasikan pencegahan perkawinan anak dengan memfokuskan pada daerah yang minim mendapatkan informasi terkait pencegahan perkawinan anak. Adapun upaya yang dilakukan meliputi sosialisasi di sekolah-sekolah, membuat video singkat, dan menyuarakan ajakan untuk berani menolak perkawinan anak di media sosial masing-masing agar dapat diketahui seluruh anak di Kota Banjarmasin.

 

Perwakilan Forum Anak dari daerah lainnya juga turut menceritakan berbagai peran, masukan, hambatan, serta isu yang berkembang di daerahnya masing-masing, antara lain perwakilan Forum Anak Kalimantan Selatan, Haris yang menyampaikan peran dan hambatan yang dialami bersama teman-temannya saat mendatangi lokasi bencana banjir bandang untuk memberikan bantuan kebutuhan pokok, kebutuhan spesifik, maupun dukungan psikososial bagi anak-anak penyintas bencana di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan.

 

Selain itu, Perwakilan Forum Anak Kabupaten Bekasi, Bintang Nurul menjelaskan peran dan hambatan yang ia alami dalam menangani isu ‘stunting’ di daerahnya. Perwakilan Forum Anak Kabupaten Buleleng, Dita Ari menyampaikan berbagai peran dan hambatan yang dialami dalam menangani isu kekerasan seksual dan ‘bullying’ di wilayahnya. Perwakilan Forum Anak Nasional, Fayanna dan Arista juga menyampaikan berbagai program dan kegiatan FAN sebagai pelopor dan pelapor dalam pembangunan nasional, di antaranya yaitu melaksanakan kegiatan edukasi ‘Time To Know’, Webinar Tali Anak (Taman Literasi Anak), Kopi FAN (Komik Inspirasi FAN), FAN Awards, Tiktoknya FAN, FAN Challanger, Survei Ada Apa Dengan Covid-19 (AADC) sebanyak 2 kali dalam 2020, audiensi dengan Menteri Kesehatan, audiensi dengan Tenaga Kesehatan, dan lainnya.

 

Menanggapi berbagai cerita yang telah disampaikan beberapa anak perwakilan Forum Anak baik Nasional maupun Daerah, Menteri Bintang sangat mengapresiasi berbagai upaya luar biasa yang telah dilakukan anak-anak untuk turut berkontribusi menangani isu-isu penting di daerahnya. “Bunda sangat senang bisa mendengarkan dan belajar banyak hal dari kalian. Terima kasih banyak atas kerja nyata yang sudah dilakukan, bahkan di saat pandemi ini. Semoga melalui dialog ini dapat terjalin hubungan yang lebih hangat dan erat antara Forum Anak Nasional, Forum Anak Daerah, serta Kemen PPPA, demi menciptakan hasil yang lebih baik terhadap pemenuhan hak partisipasi anak, untuk mewujudkan Indonesia Layak Anak (IDOLA) 2030 dan Generasi Emas Indonesia 2045,” terang Menteri Bintang.

 

Dalam Dialog tersebut, Menteri Bintang didampingi oleh Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak, Kemen PPPA, Lenny N. Rosalin. Lenny menegaskan bahwa upaya-upaya yang telah, sedang dan akan dilakukan Forum Anak di seluruh Indonesia dalam prosesnya didampingi oleh Kemen PPPA dan Pemda masing-masing. Peran aktif Forum Anak sebagai Pelopor dan Pelapor (2P) serta partisipasi anak dalam pembangunan utamanya aktif di dalam proses perencanaan pembangunan diharapkan akan tercipta anak-anak ‘champions’ serta yang lebih penting lagi adalah kebijakan, program dan kegiatan pembangunan menjadi lebih peduli anak. Hal ini penting dilakukan, demi kepentingan terbaik bagi 80 juta anak Indonesia.

 

ا MF ]

Sunday, February 21, 2021

NHN Berikan Bansos Kepada Warga Terdampak Banjir di Karawang

NHN Berikan Bansos Kepada Warga Terdampak Banjir di Karawang
NHN Berikan Bansos Kepada Korban Terdampak Banjir di Posko Banjir Pre Delivery Center Karawang Barat

Karawang, AlifMH.info - Selain aktif berbagi informasi Lowongan Kerja ‘Loker’ dan sharing pengetahuan bidang K3L / HSE kepada anggota ‘New HSE Networking’ (NHN). NHN juga aktif dalam kegiatan sosial.

 

Pada hari Ahad 21 Februari 2021 sekitar pukul 15:00 WIB, Leader NHN H. Wendi Darmawan, SKM. MM. KKKL memberikan Bantuan Sosial ‘Bansos’ kepada korban banjir di Posko Banjir Karawang Barat, tepatnya di Pre Delivery Center Karawang Barat yang kini dijadikan tempat penampungan korban terdampak Banjir.

 

Bantuan yang diberikan berupa makanan dan minuman untuk 45 orang, serta uang yang disumbangkan ke yayasan Kemanusiaan di Cikampek ‘Yayasan Baitulmaalku’, yang mana salah satu pengurus yayasan merupakan anggota NHN.

 

Baca juga:

Peringati Bulan K3 Nasional 2021, NHN Adakan Lomba “Photo Model Kegiatan K3”

 

Saat diwawancarai sore tadi, Leader NHN H. Wendi Darmawan, SKM. MM. KKKL menjelaskan, “Dana bantuan sosial tersebut berasal dari sebagian hasil ‘training K3L / HSE’ untuk menanusiaan yang dilaksanakan oleh NHN.”

 

Saat ditanya apa alasan melaksanakan Bansos, H. Wendi mengatakan, “Kegiatan ini murni untuk Kemanusian dan untuk memperlihatkan kepada teman-teman NHN  yang sudah Mengikuti Kegiatan ‘Training’ dari NHN bahwa dengan mengikuti training NHN selain mereka mendapat yang mereka inginkan yaitu Ilmu dan sertifikat sesuai kompetensinya dengan harga yang sangat terjangkau,  ‘InshaaAllah…’ mereka juga mendapatkan pahala dari sebagian hasil yang NHN kelola dari training tersebut untuk kemanusiaan.”


“Tanpa mereka sadari, InshaaAllah banyak sekali keuntungan yang didapat; ‘Networking’, mendapat Ilmu dan Sertifikat juga sambil beramal,” ucap H. Wendi.


Baca juga:

Buat Terobosan, NHN akan Berikan Penghargaan untuk Perusahaan yang Aktif Berbagi Info Loker

  

Terakhir H. Wendi berpesan, “Kegiatan Bansos ini adalah kemanusiaan, saat bicara kemanusiaan kita bicara hati kita dengan tuhan sang maha pencipta!, banyak sekali teman yang lain pejuang kemanusiaan yang usahanya lebih dari kita, cobalah lakukan apa yang kita bisa minimal Do’a untuk mereka yang membutuhkan. Dan untuk teman-teman yang sudah ikut dalam ‘Training’ dari NHN mengetahui atau tidak semoga apa yang NHN lakukan untuk kemanusiaan bisa sampai pahalanya buat kita semua, ‘Aamiin…’.”


NHN Berikan Bansos Kepada Warga Terdampak Banjir di Karawang
NHN Berikan Bansos Kepada Korban Terdampak Banjir di Dauan Karawang (08/02/2021)

Sebelumnya pada tanggal 8 Februari 2021 lalu di Cikampek, NHN juga melaksanakan Bansos serupa kepada korban terdampak Banjir di Dauan Karawang. Dimana sumber dana Bansos tersebut sama dengan kegiatan Bansos sore ini yaitu dari hasil kegiatan-kegiatan NHN termasuk training yang diselenggarakan NHN.

 

ا MF ]

Buat Terobosan, NHN akan Berikan Penghargaan untuk Perusahaan yang Aktif Berbagi Info Loker

Buat Terobosan, NHN akan Berikan Penghargaan untuk Perusahaan yang Aktif Berbagi Info Loker
Leader New HSE Networking (NHN), H. Wendi Darmawan, SKM. MM. KKKL

Karawang, AlifMH.info - Pandemik Wabah Covid-19 yang terjadi mulai akhir Tahun 2019 menjadi masalah besar semua negara dan masyarakat di seluruh Dunia; Kota-kota dan Negara-negara menerapkan lockdown, PHK massal tenaga kerja dibeberapa perusahaan di Dunia, Ekonomi global melambat, Pangan dan minyak Dunia anjlok, dan masih banyak lagi masalah-masalah lainya yang timbul akibat Pandemik Wabah Covid-19.

 

Dikutip dari CNBC Indonesia (07/10/2020), Jobstreet Indonesia melakukan survei terhadap tenaga kerja yang terkena dampak dari pandemi covid-19. Hasilnya sebanyak 35% pekerja terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) dan 19% pekerja dirumahkan sementara.

 

Melihat kondisi tersebut ‘New HSE Networking’ yang disingkat NHN melakukan terobosan baru untuk mengapresiasi perusahaan-perusahaan yang aktif membagikan informasi Lowongan Kerja 'Loker' ke NHN.


Baca juga:

Peringati Bulan K3 Nasional 2021, NHN Adakan Lomba “Photo Model Kegiatan K3”


Leader NHN H. Wendi Darmawan, SKM. MM. KKKL saat diwawancarai Ahad, (21/02/2021) menyampaikan, “InshaaAllah kami akan bekerja sama dengan semua HRD, Praktisi K3 dan pimpinan Perusahaan untuk memberi  kesempatan, peluang dan informasi Loker khususnya dibidang K3 dan yang lainnya untuk dipublikasikan ke anggota NHN.”

 

“NHN akan memberikan Apresiasi & Penghargaan berupa piagam sertificat dan dipublikasikan ke media online Nasional partner NHN untuk Perusahaan yang konsisten memberikan informasi Loker khusus kepada Komunitas NHN akan dinobatkan sebagai perusahaan yang peduli terhadap program pemerintah CSR, dalam menanggulangi pengangguran khususnya di bidang K3,” ucap H. Wendi.

 

Penghargaan tersebut rencananya akan diumumkan setiap 3 bulan sekali. Untuk mensukseskan kegiatan tersebut H. Wendi mendorong semua anggota NHN agar menginformasikan ke Perusahaannya masing-masing untuk berpartisifasi dan memberi informasi Lokernya ke NHN.

 

Terakhir H. Wendi menyampaikan dengan penuh semangat, “Bahwa NHN tidak memungut biaya sedikit pun atas pemberitaan Loker tersebut ke jaringan HNH. Bersama pasti bisa, Hidup bukanlah bicara siapa yang terbaik, tapi siapa yang bisa berbuat baik. ‘Safety is Number One’.”

 

ا MF ]

Anggota DPRD Babel Fraksi PDI Perjuangan Ikuti Bimtek Penguatan Kapasitas dan Kapabilitas Diri

Anggota DPRD Babel Fraksi PDI Perjuangan Ikuti Bimtek Penguatan Kapasitas dan Kapabilitas Diri
Anggota DPRD Babel Fraksi PDI Perjuangan (PDIP-P) mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek), tema: "Berkepribadian Dalam Kebudayaan"


Jakarta, AlifMH.info - Dalam rangka pendalaman tugas Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) guna meningkatkan pemahaman, kemampuan, keterampilan, sikap dan semangat pengabdian Anggota DPRD dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah. Fraksi PDI Perjuangan (PDIP-P) mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Peningkatan Kapasitas yang berlangsung di Grand Orchardz Hotel Jakarta.

 

Sudah menjadi suatu keharusan bagi setiap anggota legislafif untuk selalu meningkatkan kapasitas kemampuan diri guna melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai legislator. Hal ini disampaikan Ketua DPRD Prov. Kep. Babel Herman Suhadi, S. Sos pada saat mengikuti acara Bimtek Lembaga Pusat Pengembangan Ilmu Pemerintahan yang bertemakan "Berkepribadian Dalam Kebudayaan", Jumat (20/02/2021).

 

"Setiap anggota legislatif khususnya kader PDIP Perjuangan memang harus selalu mendapat ilmu-ilmu tambahan guna meningkatkan kapasitas dan kapabilitas diri. Oleh karena itu seluruh anggota fraksi di seluruh Indonesia selama dua hari ini mendapat penguatan tentang tata cara pemerintahan, fungsi legislasi, pencegahan korupsi dan bencana alam dan pelestarian lingkungan", ujarnya.

 

Bagi kader PDI Perjuangan yang duduk di legislatif bimtek ini wajib untuk diikuti, sehingga kita tahu peran kita sebagai anggota legislatif.

 

Anggota DPRD Adet Mastur, SH yang sekaligus sebagai ketua fraksi PDI Perjuangan menambahkan bimtek ini sangat bermanfaat dalam menambah wawasan para anggota DPRD dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai legislator. Selain itu juga anggota dibekali dengan materi pencegahan korupsi, supaya kita tidak terjebak dalam tindakan-tindakan korupsi.

 

Bimtek yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 20-21 Februari 2021 menghadirkan narasumber yang sangat berkompeten dibidangnya diantaranya Penguatan Tri fungsi Dewan oleh Ketua DPR RI Ibu Puan Maharani, Pencegahan Tindak Pidana Korupsi oleh KPK RI, Program Angi Radikalisme dan Intoleransi guna memperkuat Nilai-nilai Kebangsaan oleh Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Prof. Drs. KH Yudian Wahyudi, MA., dan Mitigasi dan Penanganan Bencana Pada Masa Pandemi Covid-19 oleh Kepala BNPB Letjend TNI Doni Monardo.

 

ا MF ]

Pangdam XVII/Cenderawasih Kunjungi Kodim dan Satuan TNI di Pegunungan Papua

Pangdam XVII/Cenderawasih Kunjungi Kodim dan Satuan TNI di Pegunungan Papua
Kunjungan Pangdam XVII/Cenderawasih ke Kodim dan Satuan TNI di Pegunungan Papua

Jakarta, AlifMH.info - Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono, M.A. didampingi oleh pejabat Kodam melaksanakan kunjungan kerjanya ke satuan-satuan jajarannya yang berada di wilayah pegunungan Papua.

 

Hal tersebut disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Arm Reza Nur Patria, dalam rilis tertulisnya di Jayapura, Papua. Sabtu (19/02/2021).

 

Disampaikan Kapendam, dalam kunjungan kerjanya yang berlangsung tanggal 14 sampai dengan 19 Februari 2021 itu, Pangdam XVII/Cenderawasih berkunjung ke Kodim 1714/Puncak Jaya, Kodim 1710/Mimika, Kodim persiapan Intan Jaya dan Kodim persiapan Puncak serta beberapa Pos-Pos Satgas TNI.


Pangdam XVII/Cenderawasih Kunjungi Kodim dan Satuan TNI di Pegunungan Papua
Pangdam XVII/Cenderawasih berkunjung ke beberapa Pos-Pos Satgas TNI

“Tujuannya untuk melihat kondisi secara langsung dan menambah moril anggota yang berada di Kodim dan pos Satgas tersebut. Selain itu juga untuk melihat pembangunan Kodim Puncak secara fisik,” katanya.

 

Lebih lanjut disampaikannya, bahwa dalam kunjungan tersebut Pangdam XVII/Cenderawasih juga menekankan kepada para anggota agar senantiasa bersemangat, disiplin, tulus ikhlas serta loyal kepada atasan, rekan dan bawahan dalam melaksanakan setiap tugas.

 

"Sehingga tugas tersebut dapat berjalan dengan baik, lancar dan berhasil," pesan Pangdam.


Pangdam XVII/Cenderawasih Kunjungi Kodim dan Satuan TNI di Pegunungan Papua
Pangdam XVII/Cenderawasih Memberi arahan kepada anggota Kodim 1714/Puncak Jaya


Selain itu, Pangdam XVII/Cenderawasih juga berharap para prajurit untuk ikut berpartisipasi dalam membantu pemerintah daerah terkait program vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

 

"Bantu pemerintah daerah dengan memberikan imbauan dan sosialisasi kepada masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan dan program vaksinasi Covid-19, sebagai salah satu langkah pencegahan penyebaran virus Covid-19," pungkasnya.

 

ا MF ]

Saturday, February 20, 2021

Prajurit Marinir TNI AL Evakuasi Warga Kemang Selatan

Prajurit Marinir TNI AL Evakuasi Warga Kemang Selatan
Aksi Prajurit Marinir TNI AL Evakuasi Warga Kemang Selatan

Jakarta, AlifMH.info - Tidak menunggu waktu lama, Satuan Tugas (Satgas) Penanggulangan dan Penanganan Bencana Banjir, Prajurit Pasukan Marinir(Pasmar) 1 mengevakuasi warga Kemang Ibu Chaerani Pramono yang sakit dan terjebak banjir di daerah Kemang Selatan, Kota Jakarta Selatan. Sabat (20/02/2021).

 

Dengan sigap Prajurit Pasmar 1 berkekuatan Satu Peleton(minus) yang di Pimpin Letda mar Utomo tiba di lokasi banjir, langsung berjibaku untuk melakukan aksi sosial dengan menyusuri tempat - tempat yang terdampak banjir.

 

Letda Mar Utomo mengatakan, “Kami menyusuri titik-titik paling terdampak banjir di daerah Kemang Selatan. Kita turun dengan perahu karet agar bisa masuk ke daerah-daerah yang tidak bisa dilewati kendaraan darat.”

 

Berbekal perahu karet, Prajurit Marinir tetap mengedepankan protokol kesehatan sebagai upaya menjaga paparan dan penularan virus Corona dalam mengemban misi kemanusiaan ini.

 

ا MF ]

Inspiration

Figure

Techno